




Beradab & Inovatif
MA Roudlotul Banat merupakan lembaga pendidikan Islam yang sederajat dengan jenjang pendidikan tingkat SMA maupun SMK. yang berada di Bebekan, Kec. Taman, Kab. Sidoarjo, Jawa Timur. Dalam menjalankan kegiatannya, MA Roudlotul Banat berada di bawah naungan Kementerian Agama dan Lembaga Pendidikan Ma’arif NU.
Proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Roudlotul Banat di desain unik dengan pendekatan pendidikan multikultural agar nantinya peserta didik mampu menghadapi tantangan zaman, dengan bekal pengetahuan agama dan pengetahuan umum secara seimbang.
"BERPRESTASI DILANDASI AKHLAQ MULIA"



PPDB
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
TAHUN AJARAN 2024-2025


Program Life Skill
MA Roudlotul Banat berbeda dengan sekolah madrasah lain, disini kalian juga akan memperoleh program life skill. Program Life Skill bertujuan untuk memberikan bekal kepada siswa-siswi MA Roudlotul Banat berupa ketrampilan agar ketika mereka lulus, mereka sudah memiliki beberapa ketrampilan yang siap untuk menghadapi dunia kerja. Ada 3 life skill yang kita berikan, Otomotif, Mesin, dan Tata Busana.


Kelas Mesin
Life skill mesin di MA Roudlotul Banat Sidoarjo memberikan siswa keterampilan praktis yang sangat berharga dalam memahami dan mengoperasikan berbagai jenis mesin. Program ini mencakup pembelajaran tentang teknik dasar permesinan, pemeliharaan alat, serta pemecahan masalah mekanis, yang semuanya penting untuk mempersiapkan siswa menghadapi tantangan di dunia industri. Selain itu, keterampilan ini juga membantu meningkatkan kreativitas, ketelitian, dan kemampuan analitis siswa, sehingga mereka lebih siap untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi atau langsung terjun ke dunia kerja.
Kelas Otomotif
Life skill otomotif pada MA Roudlotul Banat Sidoarjo merujuk pada keterampilan praktis yang diajarkan kepada siswa untuk memahami, merawat, dan memperbaiki kendaraan bermotor. Program ini biasanya melibatkan pelatihan teori dan praktik mengenai berbagai aspek otomotif.


Kelas Tata Busana
Life skill tata busana di MA Roudlotul Banat Sidoarjo memberikan keterampilan praktis yang tidak hanya meningkatkan kreativitas siswa tetapi juga mempersiapkan mereka untuk dunia kerja di industri fashion. Melalui program ini, siswa belajar tentang desain, pembuatan pola, teknik menjahit, serta tren mode terkini, yang semuanya merupakan bekal penting bagi mereka yang ingin mengejar karir di bidang tata busana. Selain itu, keterampilan ini juga membantu siswa mengembangkan rasa percaya diri dan kemampuan problem-solving yang dapat diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan.







Hubungi Kami


Our Instagram
Kontak


Jl. A. Yani No. 343, Bebekan, Taman, Kabupaten Sidoarjo
maroudlotulbanatsda@gmail.com
Alamat
+62 31 359-140-08

